Mungkid, kabarMagelang.com__Kapolres
Magelang, Polda Jateng, AKBP Pungky Bhuana Santoso,SH,SIK,MSi, memimpin Pelantikan kenaikan pangkat kepada
empat personil Polres Magelang di Halaman Mapolres Magelang, Rabu, (2/10. Kenaikan
yang dilangsungkan bersamaan dengan apel Jam pimpinan tersebut deberikan kepada
AKP Sulistyo Purwanto dengan kepangkat baru Kompol dan Aiptu Suryono naik
ke Inspektur Polisi Dua, dan dua ASN masing masing Taufik Saprudin an Farid
Ma’ruf keduanya naik dari Pengatur Muda (Pengda) naik ke Pengatur Muda Tk I.
Kapolres Magelang
AKBP Pungky Bhuana Santoso,SH dalam sambutanya mengatakan bahwa Upacara
Pelantikan Kenaikan Pangkat kali ini terdiri dari kenaikan pangkat pengabdian
TMT 1 Oktober 2019.
“Kenaikan
pangkat ini merupakan bagian dari pembinaan karier personel polri, sebagai
penghargaan (reward) atas dedikasi, komitmen dan loyalitas sesuai bidang tugas
dan tanggung jawab masing- masing,” ungkapnya.
Sejalan dengan
program "PROMOTER" dimaksudkan dengan meningkatkan kompetensi sdm
polri yang semakin berkualitas melalui peningkatan kapasitas pendidikan dan
pelatihan, serta melakukan pola-pola pemolisian berdasarkan prosedur baku yang
sudah dipahami.
Kenaikan
pangkat, bukan sesuatu yang otomatis, karena harus melalui proses dan usulan
yang dilengkapi dengan penilaian individu menggunakan sistem manajemen kinerja,
penelusuran rekam jejak terkait dengan pelanggaran disiplin maupun tindak
pidana.
“Dengan
demikian, kenaikan pangkat adalah hasil dari dedikasi dan loyalitas, sehingga
layak menjadi hak manakala para personel tersebut telah memenuhi kewajibannya
secara benar dan bertanggung jawab, “ tegas Pungky.(Kb.M2)
Tidak ada komentar: