Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Ratusan Personel Gabungan Diterjunkan Amankan Pilkada 2018

MUNGKID, KABARMAGELANG.COM__Ratusan personel gabungan dari Polri, TNI, Linmas dan mitra kamtibmas lainnya ikuti apel pasukan dan simulasi pengamanan Pilkada di Lapangan drh Soepardi, Mungkid, Jumat (5/1). Meraka diterjunkan  untuk melakukan pengamanan Pilkada 2018 di Kabupaten Magelang, mulai tahap awal Pilkada 2018, dari  pendaftaran bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, kampanye, hingga tahap pemungutan suara dan penghitungan suara.

"Kami terjunkan 825 petugas kepolisian bersama dengan TNI, linmas, dan mitra Kamtibmas lainnya untuk melakukan pengamanan pada Pilkada 2018," ujar Kepala Polisi Resort Magelang, AKBP Hari Purnomo, usai memimpin apel pasukan dan simulasi pengamanan Pilkada 2018.

Hari menyebutkan  pengamanan akan mulai dilakukan pada tahap pendaftaran pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wabup di KPU yaitu tanggal 8 Januari ini. Mereka akan di tempatkan di 2.625 tempat pemungutan suara (TPS). Dimana dua anggota Polri dibantu 18 linmas untuk sembilan TPS.

"Pola pengamanan berdasarkan identifikasi mapping, di magelang tergolong TPS yang aman,” jelasnya

Kapolres menilai, wilayah Kabupaten Magelang masih aman pada Pilkada 2018 mendatang. Hal ini dilihat dari nihilnya riwayat pelanggaran pada Pilkada sebelumnya. Adapun antisipasi yang harus dilakukan, diantaranya pengerahan massa hingga praktik politik uang atau money politic yang masih kerap terjadi pada Pilkada.

"Yang wajib kita antisipasi adalah pengerahan massa sehingga dikhawatirkan memancing kerusuhan, termasuk adanya praktik politik uang yang jamak terjadii," tegas Hari. (Kb.M1)


About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply