MERTOYUDAN, kabarMagelang.com__ Puluhan warga dan anggota
TNI Koramil 11 Mertoyudan Kodim 0705/Magelang serta Polri membongkar bangunan bekas
rumah bidan di Desa Pasuruhan, Kecamatan Mertoyudan Magelang Kamis (11/1).
Pembongkaran yang dihadiri Camat Mertoyudan Wisnu Harjanto dan Wakapolsek
Mertoyudan Iptu Sudjarwo tersebut bertujuan untuk perbaikan dan peningkatan
sarana prasarana Desa.
Camat Mertoyudan Wisnu Harjanto mengapresiasi kebersamaan dan kekompakan
antara warga, TNI dan Polri dalam bekerja bakti.
"Terima kasih, TNI Polri sudah membantu warga, sehingga pembongkaran
bangunan cepat selesai" ucapnya
Kepala Desa Pasuruhan, Atik Hartiningsih menyatakan pembongkaran bangunan
ini atas usulan warga guna perluasan parkir kantor desa, mengingat sering ada
tamu dari daerah lain yang menggunakan kendaraan besar. “Rumah dinas Bidan Desa
juga sudah lama tidak ditempati dan digunakan,” katanya.
Gedung Serba Guna yang ada di kantor desa rencananya akan digunakan untuk
umum. Bagi warga yang punya hajat pernikahan atau lainnya bisa menggunakan
gedung tersebut.
“Pengelolaan dan penggunaan gedung serba guna nantinya akan ditangani oleh
Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Pasuruhan,” jelas Atik.(Kb.M1)
Tidak ada komentar: