KABARMAGELANG.COM_181 Siswa Siswi SLTA/MA/SMK se
Kabupaten Magelang ikuti seleksi calon PPASKIBRAKA 2015, yang diselenggarakan
selama dua hari 10-11 April 2015 bertempat di Rumah Dinas Bupati Magelang.(10/4)
Drs. Heri Yusup Wibisono, MPd.Kepala Bidang Kepemudaan
dan Olahraga Disdikpora mengatakan , kegiatan seleksi pembentukan dan penetapan
PASKIBRAKA adalah kegiatan rutin tahunan. Tahun ini yang mengikuti seleksi mencapai 181 peserta, terdiri 91 orang putra dan 90 putri . “Ini
menandakan bahwa penanaman jiwa nasionalisme terhadap anak didik cukup
baik” ucapnya.
Wibisono berharap calon PASKIBRA yang terpiih nanti
dapat menyemarakkan suasana sakral 17 Agustus 2015. Jiwa semangat
memepertahankan NKRI dan mengibarkan kejayaan Indonesia senantiasa tertanam di
sanubari mereka.
“Pembentukan PASKIBRAKA juga bertujuan membentuk karakter bangsa bagi pemuda /pemudi,
serta mewujutkan pemuda yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, mandiri,
bertanggung jawab, berdaya saing serta memiliki jiwa kepemimpinan,”Tambahnya.
Seleksi hari pertama ini dilaksanakan untuk
administrasi, kesegaran jasmani sertabaris berbaris, sedangkan untuk hari ke
dua akan dilaksanakan tes wawancara dan Bahasa Inggris.
Sementara Sriyono SPd, Kepala Seksi Pembinaan
Kepemudaan dan Kesiswaan Disdikora selaku penyelenggara menjelaskan , bahwa
seliksi kali ini akan mengambil 32 orang anggota PASKIBRAKA, dengan perincian
30 akan ditetapkan sebagai PASKIBRAKA Kabupaten Magelang pada upacara HUT KE 70
Kemerdekaan RI ,17 Agustus 2015. “Selain itu kami juga menyiapkan 2 orang 1 putra dan 1 putri akan diikutsertakan
seleksi tingkat Propinsi Jawa Tengah
yang diselenggarakan pada 12 Mei mendatang,”Tuturnya.
“Adapun materi seleksi meliputi Ahlak dan kepribadian,
kesegaran jasmani, fisik dan penampilan, pengetahuan umum dan prestasi khusus,
kemampuan baris berbaris, pengetahuan seni budaya serta kemampuan berbahasa
Inggris,”Tegasnya.
“Sedangkan dewan juri pada seleksi PASKIBRAKA ini
berjumlah 10 orang terdiri dari TNI, POLRI, Bag Humas dan Protokol,
Kesbangpol,Dinkes,Psykhiater,Guru,PPI/Purna Paskibra Indonesia/pelatih Paskibra
Kab Magelang,”Pungkas Sriyono.(zis)
Tidak ada komentar: